Usung Tema Risalah Islam Berkemajuan, PWM Lampung Gelar Pengajian dan Buka Bersama Jilid 2

pengajian21Bandarlampung — Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Lampung kembali menyelenggarakan Pengajian Ramadhan dan Buka Puasa Bersama pada Sabtu, 8 April 2024M/17 Ramadhan 1444 H setelah sebelumnya Pengajian Ramadhan pertama telah dilaksanakan pada Minggu, 26 Maret 2023. Serupa dengan kegitan sebelumnya, acara pengajian dan buka bersama ini dilaksanakan di Gedung Dakwah Muhammadiyah Provinsi Lampung di JL. Kapten Piere Tendean No. 7 Palapa Durian Payung, Bandar Lampung.  

Kegiatan pengajian dan buka bersama yang digelar kedua kalinya di bulan Ramadhan 1444 H ini mengangkat tema "Risalah Islam Berkemajuan" dan diikuti seluruh Anggota PWM dan PWA Provinsi Lampung, Pimpinan Ortom tingkat Wilayah, serta Pimpinan PDM dan PDA se-Lampung secara luring dan daring. Selain itu, kesempatan ini juga menjadi kepanjangan dari Pengajian Ramadhan PP Muhammadiyah yang dihadiri oleh Pimpinan Persyarikatan dan Ortom tingkat pusat, serta PWM se Indonesia.

Dalam sambutannya, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Lampung Prof. Dr. H. Sudarman, M.Ag. menyampaikan bahwa tujuan diadakannnya kegiatan ini adalah Mentradisikan literasi yg menjadi karakter Muhammadiyah dari awal berdirinya, menyemarakkan ramadhan yg hebat luar biasa, dan sosialisasi hasil pengajian PP Muhammadiyah. 

ACara pengajian dan buka bersama jilid 2 ini menghadirkan 2 nara sumber dari unsur PWM dan PW 'Aisyiyah Provinsi Lampung (Rohmad Santosa, S.Pd.I dan Dra. Nurhayati Wakhidah, M.Pd.I). dalam materinya, Dra. Nurhayati Wakhidah, M.Pd.I menyampaikan beberapa hal mengenai Risalah Islam berkemajuan, salah satunya, wujud Islam berkemajuan adalah Muhammadiyah berkhidmat dengan visi yang bergerak untuk keumatan, kebangsaan, kemanusiaan, global, dan masa depan. sedangkan Rohmad Santosa, S.Pd.I membahas materi mengenai karakteristik gerakan dakwah Muhammadiyah, meliputi: 1) Islam universal atau rahmatan lil alamin, 2) cosmopolitan atau dalam konteks ini adalah Islam yang meninggalkan jejak berupa peradaban, 3) sumber daya manusianya dibutuhkan oleh umat.

pengajian22Kegiatan pengajian diakhiri dengan sesi diskusi yang dipimpin oleh Prof. Dr. Ari Darmastuti, M.A, guru besar Universitas Lampung yang  mengajukan sebuah wacana mengenai konsep Islam wasathiyah yang bisa dipromosikan sebagai solusi terhadap situasi konflik di dunia Islam. "Konflik di dunia Islam yang terjadi saat ini, yang asalnya dari Timur Tengah, seharusnya bisa diselesaikan dengan prinsip Islam wasathiyah". Demikian disampaikan Ari Darmastuti dalam sesi diskusi

Sesi pengajian ditutup dengan penyampaian sambutan Ketua PWM Lampung, Prof. Dr. H. Sudarman, M. Ag, Ketua PWM Lampung dan dilanjutkan dengan buka bersama. (NH)

Giat Persyarikatan

selamat1

selamat2

selamat4

selamat5

OFFICE

Majelis Pustaka 

Gedung Da'wah Muhammadiyah Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Lampung

JL. Kapten Piere Tendean No. 7 Palapa Durian Payung, Bandar Lampung 35116 Telphone/Fax: 0721-242117

Today
Yesterday
This Week
Last Week
This Month
Last Month
All days
120
231
1004
132314
5161
5218
134364
Your IP: 52.91.54.203
29-03-2024
© Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Lampung Powered By Rubelmu.id

Rubid.id by Rubid.id